24 C
en

Danau Unik Airnya Berwarna Pink

Danau Unik Airnya Berwarna Pink paling indah di dunia ini merupakan suatu fenomena alam yang sangat indah dan langka. Alam memang tidak pernah ada habisnya menawarkan keindahan dan keajaiban yang sangat menakjubkan. Pada kesempatan terdahulu kami pernah mengulas tentang keindahan pantai yang juga memiliki air berwarna pink yang menakjubkan. Selain pantai ternyata ada juga danau yang indah dengan air berwarna pink. Danau ini bisa menjadi destinasi wisata yang sangat romantis bersama keluarga atau pasangan. 


danau pink
Danau Unik Airnya Berwarna Pink

Danau unik dengan air yang berwarna pink ini adalah salah satu fenomena yang disuguhkan alam dan bukanlah buatan manusia namun terbentuk secara alami. Air danau yang berwarna pink atau merah muda  terjadi karena berbagai hal seperti ganggang merah, udang yang ada di dalam danau dan menghasilkan warna merah muda. 

Danau yang airnya berwarna pink ini pun akan membuat orang yang melihatnya akan berdecak kagum atas kuasa dari sang pencipta. Memang sering kita ketahui biasanya danau airnya berwarna putih jernih dengan berbagai keindahan namun beberapa danau unik ini menjadi danau luar biasa yang cukup langka dan hanya ada di beberapa tempat terdapat danau unik ini.  Keunikan danau ini bisa anda jadikan destinasi wisata unik yang sangat menakjubkan untuk bisa dikunjungi. Penasaran dengan keindahan dan keunikan danau pink tersebut? ikuti terus ulasannya di asliunik.net

Danau Unik Airnya Berwarna Pink


Inilah beberapa danau unik yang airnya berwarna pink yang sangat menakjubkan di dunia, berikut ulasannya.

Danau Hillier, Australia


danau hillier, australia
Danau Unik Airnya Berwarna Pink
Danau hillier merupakan danau pink pertama yang unik dan indah berlokasi di Australia Barat tepatnya di kepulauan Recherce. Danau unik ini sangat populer di dunia dan airnya yang berwarna pink adalah permanen dimana air yang ada di danau ini benar-benar berwarna pink dan bila dimasukkan ke dalam wadah lain tetap berwarna pink. Woow sangat unik dan indah bukan?  Danau hillier ini memiliki ukuran dengan panjang 600m dan lebar 250m.  Dan uniknya danau ini dekat dengan lautan namun warna pinknya tak bisa bercampur dengan warna air yang ada di lautan di dekatnya tersebut. Di sekeliling danau dipenuhi dengan hutan pohon eucalyptus serta paperbark dan juga hamparan pasir putih yang indah. 

Awal mulanya, danau ini ditemukan oleh kapten Flinders di tahun 1802 yang sedang mendaki ke pegunungan di Australia. Belum diketahui sebab yang sebenarnya mengapa air yang ada di danau ini berwarna pink permanen namun ada beberapa ilmuwan menyarakan bahwa hal tersebut dikarenakan oleh alga dan bakteri yang ada di dalam danau. Beberapa tahun terakhir juga muncul pernyataan bahwa air berwarna pink di dalam danau tersebut bukanlah disebabkan oleh alga atau bakteri namun karena suatu keajaiban dari alam.

Danau retba, Sinegal


danau retbal, sinegal
Danau Unik Airnya Berwarna Pink

Danau retba yang ada di Sinegal ini juga mempunyai air yang warnanya juga pink cantik. Danau ini tepatnya ada di Semenanjung Cap Vert Penisula dan danau ini mengandung kadar garam yang tinggi bagaikan laut mati.  Air berwarna pink di danau ini terjadi karena ganggang dunaliella salina di dalam danau. Air merah muda di danau ini akan jelas terlihat ketika musim kemarau tiba jadi jika ingin menikmati keindahan warna air berwarna pink dari danau ini bisa datang pada musim kemarau.  Danau dengan kadar garam tinggi sampai 40% sehingga dimanfaatkan untuk membuka industri pembuatan garam.

Danau salina de torrevieja, Spanyol


danau salina de torrevieja, spanyol
Danau Unik Airnya Berwarna Pink

Danau salina merupakan salah stau danau dengan kadar garam yang peling tinggi di daerah Eropa dan airnya berwarna pink cantik dan mempesona. Karena kecantikan airnya tersebut, danau ini sering dikunjungi oleh banyak wisatawan di dunia. Bahkan pengunjung yang mandi didanau ini akan memilki paru-paru dan kulit yang sehat. Hal ini dikarenakan tingginya kadar garam pada air danau pink salina ini. 

Danau hutt lagoon, Australia


danau hutt lagoon
Danau Unik Airnya Berwarna Pink

Australia selain memiliki danau hillier juga memiliki danau pink lainnya yakni danau hutt lagoon. Danau ini juga memiliki kadar garam yang tinggi dan berada di  muara sungai hutt sebelah utara yang juga dengan pantai.  Ukuran dari danau ini yakni dengan panjang 14km dan lebar 2km dengan air berwarna pink cantik nan menakjubkan. Air berwarna pink di dalam danau ini terjadi karena ganggang dunaliella salina.

Danau masazirgol, Azerbaijan


danau masazirgol, azerbaijan
Danau Unik Airnya Berwarna Pink

Danau masazirgol merupakan danau dengan air berwarna pink unik yang ada di kota Suburban. Warna merah muda yang terjadi di danau ini dikarenakan bakteri halifili dan jika terkena pancaran matahari airnya akan berubah berwarna merah.  Kadar garam di danau ini juga cukup tinggi dan menjadi sumber penghidupan warga sekitar dimana masyarakatnya banyak yang memanfaatkan untuk dijadikan garam dan dijual. 

Danau dusty rose, Kanada


danau dusty rose, kanada
Danau Unik Airnya Berwarna Pink

Danau dusty rose yang ada di Kanada tepatnya di British Clumbia ini menjadi bagian dari danau indah dengan air berwana pink cantik.  Danau ini terbilang unik dimana di dalamna tidak dihuni oleh alga dunaliella salina dan juga tidak mengandung garam. Konon warna pink yang ada di danau ini terjadi karena suatu hal uni dari bebatuan yang ada di sekitanya dimana batuan tersebut adalah batu tepung yang berasal dari glister.

Danau field of pink, Australia


danau field of pink, australia
Danau Unik Airnya Berwarna Pink

Danau dengan air berwarna pink terakhir dan termasuk danau unik lagi-lagi dari Australia yakni danau field of pink. Danau ini dikatakan unik karena danau ini berada di antara wilayah Caiguna dan Esperande di Australia Barat. Danau ini merupakan sekelompok danau yang airnya berwarna merah muda dan tersebar dengan luas jarak yang berbeda-beda. Jadi di wilayah ini disebut ladang danau dengan air berwarna pink yang sangat indah dan unik yang menakjubakan dan indah.

Danau Unik Airnya Berwarna Pink tersebut diatas merupakan salah satu bagian dari sekian banyak fenomena alam di bumi ini. Sungguh indah dan menakjubkan bukan? tempat tersebut juga bisa menjadi tujuan wisata alam yang sangat menarik. Baca pula Pantai Unik Berwarna Pink Paling Indah di Dunia, jangan lupa berlangganan kami di facebook dan google + untuk mendapatkan berita terbaru lainnya.

Older Posts
Newer Posts
Tes Iklan
Tes Iklan

Ads Single Post 4