24 C
en

Danau Paling Unik Menakjubkan di indonesia

Danau Paling  Unik Menakjubkan di indonesia – Indonesia memang banyak sekali kekayaan alam yang begitu menakjubkan dan indah mulai dari puncak gunung hingga bawah laut. Selain itu juga terdapat berbagai jenis flola serta fauna dihiasi dengan penaorama alam yang sangat menakjubkan mmebuat mata memandang tak jemu. Salah satu yang akan bahas kali ini adalah tentang danau-danau unik yang ada di indonesia yang sangat mengagumkan.

Danau unik yang ada di Indonesia ini terjadi secara alami ini dapat dijadikan destinasi wisata bersama yang sangat menyenangkan. Danau di Indonesia memang banyak sekali namun kali ini asliunik.net akan membagikan informasi danau unik dan langka yang ada di Indonesia dengan pemandangan yang menakjubkan. Danau apa sajakah itu ikuti terus ulasannya berikut ini.

Danau Paling Unik Menakjubkan di indonesia


Danau kalimutu, NTT


danau kalimutu
Danau Paling Unik Menakjubkan di indonesia

Danau Kalimutu adalah salah satu danau paling unik yang ada di Indonesia tepatnya di gunung berapi Flores, Nusa Tenggara Timur. Dipuncak gunung ini terdapat tiga danau dengan warna kawah yang berbeda-beda. Danau ini disebut dengan Danau Tiga Warna yakni warna merah, putih, serta biru. Ketiga danau tersebut memiliki nama-nama yang berbeda yakni danau merah disebut Tiwu Ata Pulo, putih disebut Tiwu Ata Mbupu, sedangkan danau yang berwarna biru dinamakan Tiwu Nuwa Muri Koo Fai. Namun warna-warna danau tersebut setiap tahun akan berubah warna dikarenakan adanya reaksi kimia dari hadil mineral yang ada dalam danau sehingga memicu kegiatan gas yang ada dalam gunung berapi.

Danau Merah Pagaralam, Bengkulu


danau merah
Danau Paling Unik Menakjubkan di indonesia

Danau merah yang unik dan langka ini bisa ditemukan di daerah perbukitan Mandare, Bengkulu. Danau ini terlihat benar-benar airnya berwarna merah seperti darah yang indah namun juga cukup menyeramkan. Namun begitu danau ini memang terlihat dari atas berwarna merah tetapi sebenarnya air danau ini berwarna putih jernih. Danau ini seperti danau hilier berwana pink yang ada di Kanada. Keberadaan danau ini ternyata baru diketahui tahun 2010 lalu pada saat itu ada rombongan warga yang sedang melaksanakan sebuah ekspedisi di wilayah Rimbacandi. 

Danau Labuan cermin, Kalimantan timur


danau labuan cermin
Danau Paling Unik Menakjubkan di indonesia

Danau unik yang mengagumkan selanjutnya adalah danau labuan cermin yang ada di Kalimantan Timur. Keunikan dari danau ini adalah seperti namanya danau labuan ceermin memiliki air yang sangat jernih seperti cermin atau kaca. Selain itu ada keunikan lainnya yakni rasa air danau ini memiliki dua rasa yakni rasa asin dan tawar. Pada permukaan danau airnya tawar dan pada dasarnya ada aliran air asin. Dan keduanya air tawar yang ada dipermukaan danau dengan air asin yang ada di dasar danau tidak dapat tercampur. Perbedaan rasa air tersebut juga mempengaruhi ikan yang hidup di danau ini.

Danau Santonda, NTB


danau satonda
Danau Paling Unik Menakjubkan di indonesia

Danau Santonda merupakan danau unik yang ada di tengah pulau Santonda yang ada di Dompu, NTB. Danau ini memiliki air yang kadar garamnya cukup tinggi dimana danau ini menjadi perangkap air laut. Terbentuknya danau Satonda karena adanya letusan gunung Tambora. Bahkan pada tahun 1984, 1989, dan tahun 1996 ada ilmuwan yang bernama Josef Kazmierczak dan Stephan Kempe dari Eropa melakukan penelitian di danau Satonda ini. mereka mneyatakan bahwa fenomena yang ada di danau Satonda ini merupakan fenomena langka dimana air dalam danau ini mempunyai kadar garan tinggi daripada kadar garam yang ada di air laut.  Dengan tingkat kadar garam yang tinggi akan membuat orang yang berenang di danau ini bisa mengapung. Nah ingin mencoba mengapung di danau anda bisa berkunjung di danau Santonda yang ada di NTB ini.

Danau Sentarum, Kalimantan Barat


danau sentarum
Danau Paling Unik Menakjubkan di indonesia

Danau sentarum berada di sekitar sungai kapuas yang cukup unik dan menyita perhatian. Danau ini sebenarnya  berada di tengah deretan pegunungan yang juga merupakan daerah tangkapan hujan. Danau sentarum ini merupakan danau yang mucul secara musiman yakni pada musim penghujan. Pada saat musim kemarau danau ini akan terlihat kering yang ditumbuhi banyak rumput jadi terlihat seperti lapangan golf yang luas. Nah unik kan Indonesia punya danau sekaligus bisa jadi padang rumput? Ingin menikmati keindahan padang rumput anda bisa datang pada musim kemarau, namun jika ingin menikmati danau bisa datang pada musim penghujan.


Danau Kakaban, Kalimantan Timur


danau kakaban
Danau Paling Unik Menakjubkan di indonesia

Danau Kakaban ataus ering disebut dengan danau ubur-ubur ini menjadi danau cukup menakjubkan karena di dalam air danau terdapat banyak ubur-ubur yang jinak. Danau ini berada di Pulau Kakaban, Berau, KalTim dan menjadi salah satu dari dua danau unik yang dihuni oleh ubur-ubur. Pulau Kakaban merupakan rumah empat jenis ubur-ubur seperti ubur-ubur bulan, totol, terbalik, serta ubur-ubur kotak. Nah jika anda ingin berenang bareng bersama ubur-ubur yang jinak dan ramah anda bisa datang ke danau Kakaban.

Itulah Danau Paling Unik Menakjubkan di indonesia yang bisa menjadi tempat wisata unik yang wajib dikunjungi. Tidak usah jauh-jauh ke luar negri kalau kita mau mengeksplor kekayaan alam negri sendiri sebenarnya sangat banyak dan begitu indah. Mari kita tetap menjaga dengan baik keindahan alam yang beragam di Indonesia. Jangan lupa berlangganan kami di facebook dan google + untuk mendapatkan berita unik terbaru. like n share juga ya guys...

Older Posts
Newer Posts
Tes Iklan
Tes Iklan

Ads Single Post 4