benda unik
0
Buku Terkecil yang Ada Di Dunia
Buku Terkecil di Dunia – Buku adalah gudang ilmu yang mampu memberikan kita berbagai informasi untuk menambah wawasan kita. Banyak orang yang suka membaca pasti memiliki koleksi buku-buku untuk menambah wawasan yang luas. Buku biasanya diwajibkan untuk kegiatan sekolah atau kuliah karena agar materi yang disampaiakn dapat dipelajari dan dicatat kembali dirumah.
Buku Terkecil di Dunia |
Buku bacaan biasanya memiliki ukuran yang dapat dibaca dengan nyaman dan pas pada penglihatan tidak terllau besar dan tidak pula terlalu kecil. Tetapi taukah bahwa di dunia ini ada beberapa orang yang sengaja menciptakan buku dengan ukuran paling kecil di dunia. Buku tersebut memiliki ukuran dan bentuk sebesar ujung kuku dan untuk membacanya harus menggunakan kaca pembesar bahkan untuk membuka bukunya sangat sulit harus dengan alat bantu.
Tujuan dari pembuatan buku paling kecil tersebut belum diketahui pasti namun buku-buku tersebut snagat menarik dan mendapat perhatian dari banyak orang. Untuk melihat keunikan buku-buku dengan bentuk dan ukuran paling kecil tersebut ikuti terus ulasannya di asliunik.net
Buku Terkecil di Dunia
inilah beberapa buku terkecil yang bisa membuat kita takjub dan membuat mata sedikit berusaha keras untuk dapat membacanya.
Chekhov’s Chameleon
Buku Terkecil di Dunia |
Chekhov’s chameleon merupakan buku terkecil yang ada di dunia yang dibuat oleh Anatoly Ivanovich Konenko. Buku ini dibuat dengan ketebalan 0,9 mmx 0,9 mm dan memiliki 30 halaman dengan dilengkapi 3 gambar ilustrasi. Buku ini berhasil dibuat pada tahun 1996 hanya berjumlah 100 kopi. Buku terkecil ini juga berhasil tercatat di Guiness World Record.
Old King Cole
Buku Terkecil di Dunia |
Old King Cole merupakan buku terkecil dengan ketebalan 0,01mm x 1,01mm bagaimana membaca buku sekecil ini dan bagaimana pula membawanya pasti cepat jatuh dan hilang kalau tidak hati-hati membawa dan menyimpannya. Buku yang menjadi salah satu buku dari U.S Library of Congres tersebut harus menggunakan pinset untuk membukanya dan membacanya.
Teeny Ted from Turnip Town
Buku Terkecil di Dunia |
Buku terkecil yang terbit pada tahun 2007 ini memiliki ketebalan hanya 0,07 mm dan hanya dibuat 100 kopi saja. Penulis buku ini adalah Malcom Douglas Chaplin dan yang membuat buku sekecil ini adalah Nano Imaging Laboratory dari universitas Kanada yakni Simon Frases University of Vancouver. Buku ini juga berhasil masuk dan tercatat menjadi smallest printed book di Guines World Record. Namun, tahun 2012 akhirnya buku kecil ini dicetak dan diterbitkan dengan ukuran buku pada umumnya.
Shiki no Kusabana
Buku Terkecil di Dunia |
Shiki no kusabana ini berisi beragam ilustrasi berbagai bunga yang ada di Jepang. Buku ini memiliki 22 halaman dengan ketebalan buku hanya 0,77 mm, bagaimana cara membaca dan melihat isi dari buku ini? tenang saja jika membeli buku ini sudah dilengkapi dengan kaca pembesarnya jadi tetap bisa membaca isi dari buku keciiil ini. Shiki no kusabana juga tercatat dalam Guines World Record.
Kobzar of Taras Shevchenko
Buku Terkecil di Dunia |
Kobzar o taras shevchenko ini merupakan buku terkecil dengan ukuran 2,79mm x 2,79 mm. Buku ini diterbitkan pada tahun 1840 di Ukraina dengan desain sampul pada bukunya ada tulisan huruf A ada perpaduan warna titik merah dan putih dibelakangnya.
Itulah beberapa Buku Terkecil di Dunia yang sangat unik dan langka. Untuk mendapatkan berita unik terbaru bisa berlangganan kami di facebook dan google +. Jangan lupa untuk Like dan Share ya guys.....!!!
Baca pula Motor Tua Unik Antik Paling Mahal di Dunia
Via
benda unik